Rumah Sehati
Sarana layanan kesehatan terjangkau untuk memenuhi kebutuhan kesehatan khususnya untuk masyarakat kurang mampu. Adapun layanan yang diberikan di Rumah Sehati meliputi :
- pemeriksaan dan pengobatan umum,
- Check-Up kesehatan,
- Khitan,
- Layanan KB dan
- layanan untuk ibu hamil.
Bersalin Cuma-Cuma
Program layanan yang diberikan kepada ibu-ibu hamil dari keluarga kurang mampu yang meliputi layanan periksa kandungan, USG, proses persalinan, control pasca persalinan hingga imunisasi.
Santunan Sehati
Untuk membantu meringankan beban keluarga pasien yang kurang mampu maka LMI memberikan santunan langsung yang diberikan kepada pasien yang menderita penyakit berat.
Banana Sehati
Pemberian bantuan langsung kepada korban bencana berupa makanan, minuman, obat-obatan, dan kebutuhan darurat yang lain.